70 likes | 152 Views
Laptop untuk Anak SMK Jurusan RPL / TKJ / Multimedia dan OTKP agar tidak salah pilih<br><br>Banyak yang memilih kami karena :<br>1u20e3 BERPENGALAMAN, sudah melayani pelanggan dari berbagai perusahaan, hotel, resto, cafe dan personal di Pekanbaru sejak 2012<br><br>2u20e3 TERBAIK, kami memiliki laptop kualitas terbaik, minimal core i3 dan RAM 4GB, bisa dipakai untuk zoom meeting<br><br>3u20e3 HARGA TERJANGKAU, sesuai kebutuhan pelanggan di Pekanbaru akhirnya kami turunkan dari Rp. 500.000 per hari<br><br>4u20e3 ANTAR JEMPUT, langsung ke lokasi, sehingga tidak perlu lagi repot u2014 repot anda harus mengeluarkan bensin, tenaga, waktu, biar k
E N D
Kini fungsi laptop tidak hanya digunakan untuk para pekerja saja. Hampir di semua kalangan sangat membutuhkannya untuk membantu berbagai aktivitas dan kegiatan. Terutama anak sekolah jenjang Sekolah Menengah Kejuruan, terutama yang mengambil jurusan seperti TKJ, RPL, Multimedia dll. Biasanya seluruh proses pembelajaran membutuhkan laptop, terutama yang berkaitan dengan software komputer. Selain untuk kegiatan belajar, laptop juga dapat digunakan sebagai alternatif hiburan, seperti bermain game dan menonton film. Berbeda dengan komputer, laptop memiliki desain yang lebih ringkas dan bisa di bawa kemana-mana. Tentunya hal ini sangat memudahkan dan dan tidak perlu repot membawa perangkat dengan berat. Para murid sekolah cenderung memilih jenis laptop yang trendy, keluaran terbaru, dan tentunya memiliki spesifikasi dan performa terbaik.
Sebelum memilih dan menentukan merek laptop yang ingin Anda beli, alangkah baiknya cari tahu detail informasinya terlebih dahulu. Anda bisa mencari tahu lewat internet, atau bertanya kepada kerabat dan teman yang sudah berpengalaman. Apa aja sih laptop untuk anak SMK terbaik yang tersedia di pasaran saat ini? Sebaik apakah performa dari laptop-laptop ini? Berikut kami kumpulkan infonya khusus untuk kalian. 1. Xiaomi RedmiBook 15 Salah satu laptop yang paling banyak diincar belakangan ini, RedmiBook 15 menawarkan spesifikasi yang amat mumpuni di harga yang terjangkau. Ia ditenagai prosesor Intel Core i3-1115G4 (2-core, 4-thread), RAM 8 GB, dan SSD SATA 256 GB. Layar 15,6 incinya mengemas resolusi 1080p, dan di atasnya tentu sudah tertanam webcam 720p. Baterainya tercatat memiliki kapasitas 46 Wh, dan paket pembeliannya sudah mencakup OS Windows 10 Home. Semua itu seharga Rp6.999.000 saja, atau malah Rp5.999.000 saja jika Anda cukup beruntung dan berhasil menggaetnya di periode flash sale.
2. Infinix INBook X1 Meluncur di waktu yang hampir bersamaan dengan RedmiBook 15, INBook X1 juga punya value for money yang sangat tinggi. Spesifikasinya meliputi prosesor Intel Core i3-1005G1 (2-core, 4-thread), RAM 8 GB, dan SSD NVMe 256 GB. Layarnya yang berukuran 14 inci sudah menggunakan panel IPS dengan resolusi 1080p, dan tentu saja ada webcam 720p di atasnya. Laptop ini mengemas baterai berkapasitas 55 Wh, dan pengisiannya sudah bisa menggunakan kabel USB-C. Harganya? Rp6.899.000, sudah termasuk sistem operasi Windows 10 Home.
3. Acer Aspire 3 Slim (A314-22) Bagi yang memiliki budget kurang dari 6 juta, mereka bisa melirik penawaran Acer yang dihargai Rp5.799.000 berikut ini. Ia ditenagai prosesor AMD Athlon Silver 3050U (2-core, 2-thread), lengkap beserta RAM 4 GB dan HDD 1 TB. Layarnya punya bentang diagonal 14 inci, sedangkan resolusinya berada di angka 1366 x 768 pixel. Sayang webcam-nya cuma 480p. Untuk pemakaian sehari-hari, Acer mengklaim daya tahan baterai hingga 7 jam. Selain Windows 10 Home, paket pembeliannya turut mencakup software Office Home and Student 2019.
4. Dell Inspiron 15-3505 Dibanderol Rp6.999.000, laptop besutan Dell ini datang membawa prosesor AMD Ryzen 3 3250U (2- core, 4-thread), RAM 4 GB, dan HDD 1 TB. Layarnya cukup luas di angka 15,6 inci, dan resolusinya pun sudah 1080p alias FHD. Webcam sudah pasti tersedia, resolusinya 720p. Laptop ini mengemas baterai berkapasitas 42 Wh. Perangkat menjalankan OS Windows 10 Home, dan Office Home and Student 2019 pun juga sudah termasuk dalam bundel.
5. HP 245 G7 (2E6K2PA) Masih di kisaran Rp6.999.000, ada HP 245 G7 yang dibekali prosesor AMD Ryzen 3 3300U (4-core, 4- thread), RAM 4 GB, dan SSD SATA 256 GB. Di atas kertas, performanya terkesan mantap, tapi kekurangan laptop ini terletak di layarnya, yang berukuran 14 inci dengan resolusi 1366 x 768 pixel, serta baterai yang tergolong kecil di angka 31 Wh. Kualitas webcam-nya juga bukan yang terbaik dengan resolusi 480p. Beruntung konsumen tidak perlu keluar uang lagi untuk OS Windows 10 Home.
Itulah beberapa rekomendasi laptop untuk anak SMK, terutama bagi yang belajar di jurusan TKJ, RPL, Multimedia dll. Laptop mana nih yang spesifikasi dan budgetnya sesuai buat kalian? Bagi siswa/siswi SMK yang ingin punya laptop tapi budgetnya kurang? Bisa sewa di Sewa Notebook Laptop dan Sewa Laptop Harian Pekanbaru. Laptop yang kami sewakan pastinya memiliki spesifikasi terbaik dan mumpuni. Untuk informasi lengkap dan harga spesial: Twitter : @rentallaptoppku Facebook : @sewalaptopharianpekanbaru WA : 0878 9381 1922 Link WA : https://wa.me/6287893811922