1 / 31

PENGANTAR SISTEM PENGATURAN

PENGANTAR SISTEM PENGATURAN. BUKU ACUAN. MODERN CONTROL ENGINEERING Katsuhiko Ogata Automatic CONTROL System. SEJARAH PERKEMBANGAN SISTEM PENGATURAN. Abad ke-18: Governor Sentrifugal untuk mengendalikan kecepatan mesin uap yang dibuat oleh James Watt .

Download Presentation

PENGANTAR SISTEM PENGATURAN

An Image/Link below is provided (as is) to download presentation Download Policy: Content on the Website is provided to you AS IS for your information and personal use and may not be sold / licensed / shared on other websites without getting consent from its author. Content is provided to you AS IS for your information and personal use only. Download presentation by click this link. While downloading, if for some reason you are not able to download a presentation, the publisher may have deleted the file from their server. During download, if you can't get a presentation, the file might be deleted by the publisher.

E N D

Presentation Transcript


  1. PENGANTAR SISTEM PENGATURAN

  2. BUKU ACUAN MODERN CONTROL ENGINEERING Katsuhiko Ogata Automatic CONTROL System

  3. SEJARAH PERKEMBANGAN SISTEM PENGATURAN • Abad ke-18: Governor Sentrifugal untuk mengendalikan kecepatan mesin uap yang dibuat oleh James Watt. • 1922: Minorsky membuat pengendali automatik untuk pengemudian kapal dan cara menentukan kestabilan dari persamaan diferensial yang melukiskan sistem. • 1932: Nyquist mengembangkan prosedur sederhana untuk menentukan kestabilan sistem loop tertutup pada basis respon loop terbuka terhadap masukan tunak “steady state” sinusoida. • 1934: Hazen memperkenalkan servomekanisme relai untuk sistem kontrol posisi yang mampu mengikuti dengan baik masukan yang berubah. • 1940-an: Metode respon frekuensi memungkinkan merancang sistem kontrol linier berumpan balik yang memenuhi persyaratan performansi. • 1950: Metode tempat kedudukan akar dalam disain sistem kontrol benar-benar telah berkembang.

  4. Metoda Repons Frekuensi dan Tempat Kedudukan Akar, yang merupakan inti teori kontrol klasik, akan membawa kita ke sistem yang stabil dan memenuhi persyaratan performasi yang acak. • 1960: Teori kontrol moderen telah dikembangkan untuk mengatasi bertambah kompleksnya “plant” moderen dan persyaratan yang ketat pada ketelitian, kinerja dan biaya untuk kebutuhan militer, ruang angkasa dan industri. • Komputer elektronik analog, digital dan hibrid digunakan pada perhitungan kompleks dalam rancangan sistem kontrol dan pengoperasian sistem kontrol. • Perkembangan Teori Kontrol Moderen menuju pada kontrol optimal untuk sistem deterministik dan stokastik, maupun kontrol adaptif dan kontrol dengan penalaran (learning control). • Penerapan teori kontrol moderen dalam bidang biologi, ekonomi, kedokteran dan sosiologi sekarang banyak dilakukan.

  5. DEFINISI ISTILAH-ISTILAH • Plant : adalah seperangkat peralatan, mungkin hanya terdiri dari beberapa bagian mesin yang bekerja bersama-sama, yang digunakan untukmelakukan suatu operasi tertentu. Contoh: tungku pemanas, reaktor kimia, pesawat ruang angkasa. • Proses : adalah suatu operasi yang sengaja dibuat, berlangsung secara kontinyu, yang terdiri dari beberapa aksi atau perubahan yang dikontrol, yang diarahkan secara sistematis menuju ke suatu hasil atau keadaan akhir tertentu. (Setiap operasi yang dikontrol disebut proses). • Sistem : adalah kombinasi dari beberapa komponen yang bekerja bersama-sama dan melakukan suatu sasaran tertentu. Misal: sistem fisik, biologi, ekonomi dsb. • Gangguan (disturbances) : adalah suatu sinyal yang cenderung mempunyai pengaruh yang merugikan pada harga keluaran sistem.

  6. Kontrol berumpan-balik (feedback control): adalah suatu operasi yang dengan adanya beberapa gangguan (yang tidak dapat diramal), cenderung memperkecil selisih antara keluaran sistem dan masukan acuan, dan bekerja berdasarkan selisih tersebut. • Sistem kontrol berumpan-balik : adalah sistem kontrol yang cenderung menjaga hubungan yang telah ditentukan antara keluaran dan masukan acuan dengan membandingkannya dan menggunakan selisihnya sebagai alat pengendali. Contoh: organisme manusia adalah sebuah sistem kontrol berumpan-balik yang sangat kompleks. • Servomekanisme : adalah sistem kontrol berumpan-balik dengan keluaran berupa posisi, kecepatan, atau percepatan mekanik. • Sistem regulator automatik : adalah sistem kontrol berumpan-balik dengan masukan acuan atau keluaran yang diinginkan konstan atau berubah terhadap waktu, tugas utamanya adalah menjaga keluaran yang sebenarnya pada harga yang diinginkan, dengan adanya gangguan. • Contoh: sistem pendingin ruangan dengan pengendali termostat.

  7. Sistem pengontrol proses : adalah sistem regulator automatik dengan keluaran berupa besaran seperti temperatur, tekanan, debit aliran, tinggi muka cairan, atau pH. Sebagian besar sistem pengontrol proses meliputi servomekanisme sebagai bagian yang terpadu.

  8. SISTEM KENDALI Sistem kendali ada dimana-mana • Rumah Tangga • Sistem Pendingin Ruangan • Mesin Cuci • Lemari es • Otomotif • Cruise Control • Active Suspension • ABS • ESP • Lalu lintas Udara • Autopilots • Climate Control

  9. Proses Industri • Kendali Temperatur • Kendali Aliran • Kendali Level • Kendali Tegangan dan Frekuensi • Mechatronics • Servomekanisme • CD Player • Robots • Mesin-mesin Produksi

  10. Plant atau Proses Masukan Keluaran Kontroler Elemen ukur SISTEM KONTROL LOOP TERTUTUP • Sistem Kontrol Loop Tertutup (closed-loop control system) : adalah sistem kontrol yang sinyal keluarannya mempunyai pengaruh langsung pada aksi pengendalian. • Jadi adalah sistem kontrol berumpan-balik, yaitu menggunakan aksi umpan balik untuk memperkecil kesalahan sistem. Diagram Blok Sistem Kontrol Loop Tertutup.

  11. Manusia bekerja sebagai Kontroler, ia menjaga temperatur air panas pada harga tertentu. • Termometer yang dipasang pada pipa keluaran air panas mengukur temperatur yang sebenarnya. • Temperatur adalah keluaran sistem. • Manusia (operator) melakukan aksi kontrol, maka sistem seperti ini disebut “Manual Feedback Control” atau “Manual Closed Loop Control”

  12. Temperaur yang diinginkan Temperatur sebenarnya Otot dan Katup Saluran Uap Otak Mata Diagram Blok Pengendali Temperatur Manual Pada sistem yang dioperasikan manusia (manual): mata, otak dan otot masing-masing berfungsi sebagai alat ukur, kontroler dan katup pneumatik.

  13. Kontroler automatik digunakan untuk menggantikan operator manusia. • Mata operator analog dengan alat ukur kesalahan; Otak analog dengan kontroler automatik Otot-otot tangan analog dengan aktuator. • Transducer adalah peralatan yang mengubah suatu sinyal dari suatu bentuk menjadi bentuk lain. • Sistem Kontrol Automatik Berumpan-balik akan menghilangkan setiap kesalahan operasi manusia terutama pengendalian sistem kompleks.

  14. Temperaur yang diinginkan Temperatur sebenarnya Katup pneumatik Saluran Uap Kontroler Alat ukur temperatur Diagram Blok Pengendali Temperatur Otomatis Kontroler otomatik menjaga temperatur air panas dengan memban-dingkan temperatur sebenarnya dengan temperatur yang diinginkan dan melakukan koreksi setiap kesalahan dengan mengatur bukaan katup pneumatik.

  15. Plant atau Proses Masukan Keluaran Kontroler SISTEM KONTROL TERBUKA • Sistem Kontrol Loop Terbuka (open-loop control system) : adalah sistem kontrol yang keluarannya tidak berpengaruh pada aksi pengendalian. • Keluarannya tidak diukurkan atau diumpan-balikan untuk dibandingkan dengan masukan acuan. • Ketelitian sistem bergantung pada kalibrasi. Diagram Blok Sistem Kontrol Loop Terbuka • Kontrol loop terbuka dapat digunakan jika hubungan antara masukan dan keluaran diketahui dan tidak terdapat gangguan internal maupun eksternal. • Setiap sistem kontrol yang bekerja pada basis waktu adalah loop terbuka. Contoh: Lampu lalu lintas.

  16. Perbandingan antara Sistem Kontrol Loop Tertutup dan Loop Terbuka Kelebihan Sistem Kontrol Loop Tertutup • Penggunaan umpan-balik membuat respon sistem relatif kurang peka terhadap gangguan eksternal dan perubahan internal pada parameter sistem. • Dapat digunakan komponen-komponen dengan ketelitian lebih rendah dan murah untuk mendapat pengendali plant dengan teliti yang tidak mungkin diperoleh pada sistem loop terbuka. Kelemahan Sistem Kontrol Loop Tertutup • Kestabilan merupakan persoalan utama karena cenderung terjadi kesalahan akibat koreksi berlebihan yang dapat menimbulkan osilasi. • Sistem kontrol loop tertutup mempunyai kelebihan hanya jika terdapat gangguan/perubahan yang tidak dapat diramal pada komponen sistem

  17. Kelebihan Sistem Kontrol Loop Terbuka • Konstruksinya sederhana dan perawatannya mudah. • Lebih mudah dibuat dan lebih murah • Kestabilan bukan merupakan persoalan utama. • Untuk sistem dengan masukan yang telah diketahui sebelumnya dan tidak ada gangguan, maka disarankan untuk menggunakan kontrol loop terbuka. Kelemahan Sistem Kontrol Loop Tertutup • Membutuhkan komponen-komponen dengan ketelitian tinggi dan relatif mahal. • Jika terdapat gangguan atau perubahan yang tidak dapat diramal maka tidak dapat digunakan sistem loop terbuka. Kombinasi yang sesuai antara kontrol loop terbuka dan tertutup biasanya lebih murah dan memberikan keandalan sistem yang diinginkan.

  18. Kontrol Langsung dan Tidak Langsung • Untuk mendapatkan hasil yang terbaik, maka perlu sekali mengukur dan mengendalikan secara langsung variabel yang menunjukkan keadaan sistem atau kualitas produk. • Dalam hal sistem pengolahan proses, pengukuran dan pengendalian lansung adalah sulit, karena kualitas ini mungkin sukar diukur. • Untuk sistem pengolahan proses diperlukan pengontrolan variabel sekunder. Contoh: variabel-variabel temperatur, tekanan. • Kontrol tidak langsung tidak seefektif kontrol langsung.

  19. SISTEM KONTROL ADAPTIF • Karakteristik dinamik sebagian besar sistem kontrol adalah tidak konstan. Misal: Memburuknya kinerja komponen dengan pertambahan waktu, kondisi lingkungan. • Adaptasi adalah kemampuan untuk menyesuaiakan diri atau memodifikasi diri sesuai dengan perubahan pada kondisi sekeliling atau struktur yang tidak dapat diramal. • Sistem kontrol yang mempunyai kemampuan beradaptasi dalam keadaan bebas disebut sistem kontrol adaptif. • Karakteristik dinamik harus diidentifikasi setiap saat sehingga parameter kontroler dapat diatur untuk menjaga kinerja secara optimal. • Juga akan menyesuaikan kesalahan atau ketidak-pastian disain teknik yang layak dan akan mengkompensasi kerusakan komponen sistem.

  20. SISTEM KONTROL PENALARAN • Sistem kontrol loop terbuka dapat diubah menjadi loop tertutup jika digunakan operator manusia. • Jika operator mempunyai banyak pengalaman maka ia akan menjadi kontroler yang lebih baik. • Kita akan menghadapi persoalan yang sulit dalam menulis persamaan yang menggambarkan perilaku manusia. • Sistem kontrol yang mempunyai kemampuan untuk menalar disebut sistem kontrol dengan penalaran (learning control system) atau “intelligent control system”.

  21. Kendali Gerak Robot Beberapa jenis kendali navigasi: • PID control; • Robust control; • Adaptive control; • Nonlinear control; • Fuzzy control. PID (Proportional, Integral & Derivative) Control: paling umum digunakan saat ini (95%).

  22. KENDALI PID • PID control loop • Gagasan Dasar • Jika kesalahan besar, maka kendali masukan juga harus besar. • Jika kesalahan kecil, mala kendali masukan juga harus kecil.

  23. Operasi Kendali Fuzzy • Pengendali Fuzzy: Pengendali berbasis Aturan (Rule). • Tidak membutuhkan komputasi yang kompleks. • Menurut Skema: Fuzzifikasi, Inference, Defuzzifikasi. • Derajat keanggotaan pada kelas-kelas fuzzy menentukan kekuatan aturan-aturan yang diterapkan. Fuzzifier Inference Engine Defuzzifier Motor Fuzzy Rule Base

  24. OTAK MANUSIA Penalaran, bahasa, aritmatika dan logika Kreativitas, seni, imajinasi

  25. AUTOMATISASI Automatisasiyaitu pekerjaan yang tadinya dilakukan oleh manusia digantikan oleh teknologi komputer/prosesor.

  26. PEMECAHAN MASALAH Pemecahan masalahyaitu teknologi membuat pekerjaan yang tidak pernah dilakukan sebelumnya oleh manusia ternyata bisa dilakukan.

  27. INOVASI SISTEM Inovasi sistemyaitu mengubah fungsi dan struktur sosial-ekonomi yang ada digantikan oleh sistem sosial-ekonomi yang baru.

  28. A New Generation of Control Systems

  29. CONTROL SYSTEM • Distributed Control System (DCS) • Programmable Logic Controller (PLC) • SCADA • Human Machine Interface (HMI) • Pneumatic/Electronic Instrumentation

  30. SMART CONTROL SYSTEM • Signal Processing System – very high speed DSP parallel processing. • Mission Critical System – fast control loop, uniprocessor. • Distributed Control System – heterogeneous, moderate processing. • Small System – very cost-sensitive.

  31. Space Technology • Spaceshuttle Nuclear Technology • Nuclear reactors Complexinstallations • Procesindustry

More Related